Detail Acara & Kegiatan Kabupaten


Berita » Pelatihan Gerabah di Desa Tlambah: Menggali Kearifan Lokal Lewat Tanah Liat

Pelatihan Gerabah di Desa Tlambah: Menggali Kearifan Lokal Lewat Tanah Liat

Sampang, 9 Mei 2025 — Dalam rangka mendukung upaya pengentasan kemiskinan sekaligus pemberdayaan ekonomi dengan mengembangkan potensi lokal, Pemerintah Provinsi Jawa Timur  melalui Program Peti Koin Bermantra menggelar Pelatihan Peningkatan Keterampilan dan Nilai Tambah Produk dengan tema "Pelatihan Gerabah: Menggali Kearifan Lokal Lewat Tanah Liat" di Desa Tlambah, Kecamatan Karangpenang, Kabupaten Sampang.

Pelatihan ini berlangsung selama dua hari, pada tanggal 8–9 Mei 2025, dan diikuti oleh anggota Kelompok IKM Gerabah Tlambah. Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen pemerintah dalam memanfaatkan potensi sumber daya alam desa — khususnya tanah liat — yang selama ini hanya dimanfaatkan untuk produksi genteng, menjadi produk bernilai seni dan ekonomi yang lebih tinggi.

“Desa Tlambah memiliki potensi tanah liat yang sangat baik. Selama ini hanya digunakan untuk membuat genteng. Melalui pelatihan ini, kami ingin mengangkat potensi tersebut menjadi produk kerajinan gerabah yang unik dan bernilai jual lebih tinggi,” ujar Vicky salah satu perwakilan BPD Desa Tlambah

Pelatihan ini meliputi materi tentang teknik pembuatan gerabah modern, eksplorasi desain berbasis budaya lokal dan tren terkini, serta strategi pengemasan dan pemasaran digital. Para peserta juga mendapatkan sesi praktik langsung, mulai dari proses pembentukan hingga pewarnaan gerabah.

Kegiatan ini disambut antusias para perajin lokal. Mereka menilai pelatihan ini sangat membantu dalam meningkatkan keterampilan serta memperluas wawasan usaha. “Dengan pelatihan ini, kami jadi tahu bahwa tanah liat yang biasa kami gunakan bisa dibuat jadi produk yang lebih menarik dan bisa dijual lebih mahal, terlebih tidak hanya terbatas dalam penyediaan produk gerabah melainkan dapat menyediakan layanan jasa edukasi dan wisata” kata Syafiudin salah satu peserta pelatihan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan gerabah Tlambah dapat menjadi produk unggulan desa yang tak hanya melestarikan budaya lokal, tetapi juga mampu meningkatkan pendapatan masyarakat secara berkelanjutan.

×